SUARA INDONESIA JEMBER

Pasar Murah, Inovasi Pemkab Jember Hadapi Lonjakan Harga Saat Ramadan

Wildan Mukhlishah Sy - 07 April 2022 | 12:04 - Dibaca 1.18k kali
Pemerintahan Pasar Murah, Inovasi Pemkab Jember Hadapi Lonjakan Harga Saat Ramadan
Gelaran Pasar Murah Jember di Bulan Ramadan (Foto: Istiemewa)
JEMBER- Kenaikan harga sejumlah bahan pokok sejak menjelang Ramadan, membuat banyak masyarakat mengelu dan merasa keberatan.

Menanghapi hal tersebut, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jember, melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) menggelar "Pasar Murah" di 31 Kecamatan.

Gelaran tersebut, diketahui akan dilakukan selama tiga pekan di Bulan Ramadan, yakni sejak 7 hingga 28 April 2022.

Hal tersebut, sebagai bentuk inovasi Pemkab Jember untuk membantu meringankan beban masyarakat dalam menghadpi lonjakan harga sembako, saat bulan Ramadan hingga lebaran 1443 H nanti.

"Tujuan utama kami adalah menghadirkan kebutuhan pokok yang harganya jauh lebih murah daripada di pasar," ungkap Kabid Perdagangan Disperindag Jember Leon Lazuardi pada gelaran pasar murah di Kecamatan Rambipuji, Kamis (7/4/2022).

Dirinya menjelaskan, Disperindag telah menggandeng sejumlah produsen dan kontributor untuk menyediakan kebutuhan pokok bagi masyarakat, seperti beras, minyak goreng, telur dan berbagai bumbu dapur.

Untuk pasokan beras, pihaknya mengaku telah bekerjasama dengan Bulog Subdivre Jember.

"Untuk penyediannya, kami bekerjasama dengan sejumlah produsen dan distributor bahan pokok," ungkap Leon.

Dirinya membeberkan, pelaksanaan pasar murah tersebut akan dilakukan di dua kecamatan setiap harinya, seara rutin selama Ramadan.

"Jadi setiap hari itu dua kecamatan, masyarakat bisa langsung datang dan membeli kebutuhan pokok disini," lanjutnya.

Selain menyediakan sembako, Pasar Murah tersebut juga menghadirkan berbagai macam produk UMKM unggulan. Seperti kripik, eco print, jamu dan masih banyak lainnya.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Wildan Mukhlishah Sy
Editor : Imam Hairon

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya