SUARA INDONESIA JEMBER

Pemkab Jember Pastikan Perbaiki Akses Jalan Demi Tunjang Perkembangan Pendidikan

Wildan Mukhlishah Sy - 23 September 2022 | 22:09 - Dibaca 1.76k kali
Pemerintahan Pemkab Jember Pastikan Perbaiki Akses Jalan Demi Tunjang Perkembangan Pendidikan
Siswa - siswi SDN Jamintoro 3 saat kunjungan bupati Jember (Foto: Pemkab Jember)

JEMBER- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jember memastikan, akan memperbaiki akses transportasi jalan yang rusak di sejumlah daerah. Hal itu dilakukan, demi menunjang perkembangan mutu pendidikan bagi warga Jember.

Hal tersebut disampaikan oleh Bupati Jember Hendy Siswanto, saat menggelar audiensi bersama warga setelah meresmikan SDN Jamintro 3 yang berlokasi di Dusun Tempuran, Desa Jamintoro, Kecamatan Tanggul pada Jumat (23/9/2022) kemarin.

Hendy menyebut, kondisi jalan menjadi salah satu faktor yang sangat mempengaruhi adanya perkembangan berbagai sektor di Jember, mulai dari ekonomi, hingga pendidikan. Untuk itu, perbaikan infrastruktur memang menjadi salah satu program yan saat ini tengah diendjot oleh Pemkab Jember.

“Jalannya di sini kurang bagus, ini pertama kalinya saya kesini. Kami akan memperbaikinya, ini sudah menjadi tanggungjawab kami sebagai pemerintah,” sebutnya.

Kendati demikian, dirinya mengaku, meskipun tidak secara keseluruham, namun sejumlah ruas jalan yang ada di Jamintoro telah banyak mendapatkan perbaiakan. Dengan demikian, kualitas mutu pendidikan masyarakat Jamintoro diharapkan ikut meningkat. 

Senada dengan yang diungkapkan oleh Bupati, Kepala Dinas Pendidikan (Dispendik) Jember Sukowinarno mengatakan bahwa, selain bangunan sekolah yang ambruk, akses jalan di Dusun Tempuran juga dinilai menjadi penyebab minat masyarakat akan pendidikan sangat rendah.

“Pertama memang karena kondisi bangunan ya, selanjutnya akses jalannya di sini kan rusak. Itu kemudian jadi faktor juga, kenapa minat masyarakat atas pendidikankurang,” ungkapnya kepada suaraindonesia.co.id.

Namun dengan hadirnya gedung kelas baru, serta rencana perbaikan akses jalan dari Pemkab Jember. Suko menengaskan pihaknya sangat optimis, dua hal tersebut akan sangat berpengaruh pada peningkatan minat dan kesadaran diri masyarakat akan pentingnya pendidikan.

“Saya sangat optimis sekali,” tandasnya.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Wildan Mukhlishah Sy
Editor : Imam Hairon

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya