SUARA INDONESIA JEMBER

Gus Fawait Blusukan Bareng Kaesang di Tengah Kota, Temukan Warga Miskin di Kampung Ledok Belakang Rumah Petahana

Fathur Rozi (Magang) - 01 October 2024 | 18:10 - Dibaca 641 kali
Politik Gus Fawait Blusukan Bareng Kaesang di Tengah Kota, Temukan Warga Miskin di Kampung Ledok Belakang Rumah Petahana
Salah satu warga yang meminta foto dengan Gus Fawait da Kaesang saat blusukan, Selasa (1/10/2024). (Foto: Fathur Rozi/Suara Indonesia)

SUARA INDONESIA, JEMBER - Calon Bupati Jember, Muhammad Fawait, blusukan ke rumah-rumah warga di Kampung Ledok, Kelurahan Jember Kidul, Kecamatan Kaliwates, Kabupaten Jember, Jawa Timur. Tepatnya di belakang gedung Rien Collection milik keluarga Bupati Jember (nonaktif) Hendy Siswanto.

Blusukan itu ditemani oleh Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Kaesang Pangarep, sebagai bentuk dukungan kepada Muhammad Fawait untuk menuju Pilkada Kabupaten Jember 2024.

Dalam blusukannya, Muhammad Fawait mengatakan, masih banyak kemiskinan yang lokasinya berada di tengah kota, tidak jauh dari Pusat Pemerintahan Kabupaten Jember.

“Ternyata masih banyak kemiskinan di Kota. Mudah-mudahan kedepan kita bisa memperjuangkannya supaya lebih baik lagi, baik itu di kota maupun di desa,” ujar Gus Fawait, sapaan akrabnya, saat melakukan blusukan, Selasa (1/10/2024).

Ketua Umum PSI, Kaesang Pangarep menuturkan, keikutsertaannya dalam blusukan tersebut diajak oleh Gus Fawait selaku Calon Bupati Jember, untuk melihat bahwa meski di tengah kota, masih terdapat sebuah kampung yang ternyata angka stuntingnya terbilang tinggi.

“Ini adalah PR untuk Gus Fawait saat memimpin Jember nanti. Dua tahun lagi, lima tahun lagi, atau sepuluh tahun lagi, insyaallah tidak akan ada stunting lagi,” tutup Kaesang.

Saat blusukan, banyak warga yang meminta foto kepada Kaesang, khususnya perempuan paruh baya yang acap kali dipanggil emak-emak. Selain itu, keduanya juga membagi-bagikan sembako kepada masyarakat Kampung Ledok yang statusnya masih di bawah garis kemiskinan. (*)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Fathur Rozi (Magang)
Editor : Mahrus Sholih

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya