SUARA INDONESIA - Pada Senin, 12 Agustus 2024, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq (UIN KHAS) Jember kembali mengadakan acara pelatihan penyusunan proposal riset yang diikuti oleh puluhan dosen muda.
Pelatihan ini dilaksanakan di Gedung GKT lantai 2 UIN KHAS Jember dengan tujuan untuk memperbarui wawasan metodologi penelitian dan meningkatkan keterampilan para dosen dalam menyusun proposal penelitian yang baik dan praktis.
Dalam wawancaranya, Dr. Moh. Dasuki, M.Pd.I, salah satu penggagas acara ini, menjelaskan bahwa pelatihan tersebut diadakan berdasarkan permintaan dari para dosen muda yang ingin memperdalam pengetahuan mereka terkait dengan teknik penyusunan proposal riset.
"Kami menghadirkan Dra. Imas Maesaroh, M.Lib., Ph.D., seorang reviewer penelitian nasional dan dosen di UIN Sunan Ampel Surabaya untuk memberikan materi pelatihan ini. Para dosen terlihat antusias mengikuti kegiatan ini," ungkapnya.
Sementara itu, Dr. Zainal Abidin, M.S.I selaku ketua LP2M (Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat) UIN KHAS Jember, menekankan pentingnya penelitian sebagai bagian dari tridharma perguruan tinggi.
Ia juga menyampaikan tantangan yang dihadapi oleh kampus terkait dengan dana penelitian yang terbatas.
"Kami tidak ingin para dosen hanya mengandalkan dana BOPTN, namun kami juga mendorong mereka untuk mencari dana penelitian dari lembaga lain, baik di dalam maupun luar negeri," ujarnya.
Rektor UIN KHAS Jember, Prof. Dr. Hepni, MM, dalam sambutannya juga menyampaikan harapannya agar budaya menulis dan meneliti semakin berkembang di kalangan dosen.
Ia menyoroti pentingnya menulis dalam dunia akademik, yang tidak hanya sekadar mengisi kertas, tetapi juga berkontribusi dalam menyelesaikan berbagai masalah keumatan.
"Menulis harus menjadi budaya di perguruan tinggi, karena tulisan akan abadi," tambah Rektor.
Selain itu, Rektor juga mendorong para dosen untuk memanfaatkan kecerdasan buatan (AI) sebagai alat bantu dalam meningkatkan kualitas dan kuantitas riset.
"Kompetisi dalam bidang penelitian semakin ketat, sehingga kita harus siap menghadapi tantangan besar di luar sana, dan terus mendorong UIN KHAS Jember untuk berprestasi tidak hanya di tingkat nasional, tetapi juga internasional," tegasnya.
Pelatihan ini menjadi langkah awal bagi para dosen muda untuk meningkatkan kemampuan riset mereka dan membangun budaya meneliti yang kuat di UIN KHAS Jember.
» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA
Pewarta | : Aditya Mulawarman |
Editor | : Imam Hairon |
Komentar & Reaksi