SUARA INDONESIA JEMBER

Cek Kesehatan Calon P3K Jember Dinilai Mahal, Aktivis Pendidikan Protes

Tamara F - 08 May 2023 | 12:05 - Dibaca 1.35k kali
Pendidikan Cek Kesehatan Calon P3K Jember Dinilai Mahal, Aktivis Pendidikan Protes
Aktivis Pendidikan PGRI Jawa Timur Ilham Wahyudi (Foto: Istimewa)

JEMBER - Aktivis Pendidikan PGRI Jawa Timur Ilham Wahyudi melakukan protes, terkait pengurusan surat keterangan sehat dan bebas narkotika dinilai mahal.

Menurut Ilham, angka Rp.1.250.000 itu terlalu memberatkan bagi peserta yang rata- rata masih honorer dengan gaji minim.

"Peserta honorer yang mana gajinya setiap bulan masih minim. Mengapa harus ditarik mahal," herannya.

Ilham mengaku heran, honorer yang akan diangkat sebagai pegawai P3K mereka masih berstatus pegawai daerah.

"Bukankan honorer adalah pegawai daerah dan periksanya ke Rumah Sakit Daerah Jember. Kenapa ditarik mahal," lantangnya.

Aktivis ini merinci, ada 968 peserta yang akan melakukan pemberkasan.

"Coba hitung, berapa nominal yang akan terkumpul. Andaikan mereka semua lewat RSD dibawah naungan Pemkab Jember," lantaknya.

Maka dari itu, pihaknya meminta Bupati Jember untuk bisa melihat para calon P3K dengan hati.

"Mari lihat dengan hari Bapak Bupati Jember. Mereka calon pendidik anak-anak Jember. Harusnya digratiskan," tutupnya.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Tamara F
Editor : Imam Hairon

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya