SUARA INDONESIA JEMBER

H.Hendy: Siswa di Pedesaan Masih Kesulitan Belajar Daring

- 23 November 2020 | 15:11 - Dibaca 3.02k kali
Politik H.Hendy: Siswa di Pedesaan Masih Kesulitan Belajar Daring
Foto: Haji Hendy Siswanto saat mengunjungi pedesaan.

JEMBER - Calon Bupati Jember nomor urut 2 H. Hendy Siswanto menilai, pola pembelajaran dengan sistem daring selama pandemi covid-19 dinilai masih belum efektif.

Sehingga, menurutnya hal itu harus segera dievaluasi oleh pemerintah, utamanya terkait siswa-siswi di pelosok desa yang sangat kesulitan sinyal. 

"Fasilitas di pedesaan memang seharusnya ditingkatkan, sehingga kemudahan dalam berkomunikasi jarak jauh tidak hanya bisa dinikmati oleh masyarakat yang ada di perkotaan saja," sebut H.Hendy diwawancarai di Posko Pemenangannya di Kecamatan Patrang Kabupaten Jember.

Diakui H.Hendy, jaringan internet di pedesaan masih sangat sulit dan tidak semua bisa dijangkau.

"Saya sudah keliling ke pelosok desa dan tidak ada sinyal” kata Haji Hendy.

Menurut cabup yang berpasangan dengan Gus Firjaun Barlaman ini, sistem pendidikan secara daring memang menjadi sebuah kebutuhan dan alternatif karena masih dalam masa pandemi Covid-19.

"Namun, pemerintah harus bisa mencari solusi atas kendala yang dialami oleh siswa siswi di desa terpencil," lugasnya.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta :
Editor :

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya